Wednesday, July 27, 2011

5 Group Nasyid Terbaik


Kali ini gw bakal ngisahin sedikit tentang group-group nasyid terbaik yg pernah ada, tentu saja versi gw, hehe. Nih dia:

1. Saujana
Group nasyid dari Malaysia ini didiriin sekitar tahun 1997. Dulunya group ini ada 5 orang, yaitu Idzu, Aza, Kimi, Ley, sama Pyan. Tapi habis itu tahun 2007-an, Idzu, Ley, sama Kimi keluar dari group karena ada tuntutan karir lain (Sayang, padahal gw demen banget sama suaranya Idzu. Sampai detik ini, gw masih nganggap Idzu adalah penyanyi nasyid dengan suara paling enak yg pernah ada, dan dialah yg bikin gw suka sama group nasyid ini). Mereka lalu digantiin sama Najer dan Shahir. Saujana dah pernah ngeluarin 7 album, yg terbaru adalah ‘Nota Cinta’. Album yg paling gw suka adalah ‘Kembara Cinta’ yg dikeluarin tahun 2000, dan lagu favorit gw adalah ‘Sekeping Hati’ dan ‘Cinta dan Benci’.

2. Raihan
Ini nih, group nasyid yg hampir semua lagunya enak-enak, nyaris gak ada yg gak enak. Group ini asalnya juga dari negeri jiran, Malaysia. Debutnya tahun 1996, dengan judul album ‘Puji-Pujian’. Formasi pertamanya adalah Nazrey Johani (vokal utama), Azari Ahmad (alm.), Che Amran, Abu Bakar, dan Amran Ibrahim. Sampai sekarang Raihan dah ngeluarin sekitar 11 album, dan single-nya dah gak kehitung. Album yg boleh dibilang paling sukses ada ‘Demi Masa’, ‘Syukur’, dan ‘Senyum’, yang kesemuanya pernah dapetin penghargaan. Raihan juga dah berapa kali bikin konser Internasional ke berbagai negara, kayak Inggris, Afsel, Kanada, Russia, Prancis, bahkan A.S. Hampir semua lagunya gw suka, jadi gw bingung kalau harus milih mana yg paling favorit. Tahun 2001, Azari Ahmad wafat karena serangan jantung. Gak lama setelah album ‘Allahu’, Nazrey Johani juga resign, dan sekarang posisinya digantiin sama Zulfadli.

3. Fatih
Mungkin agak ‘rasis’, gw suka group ini soalnya sama-sama dari Jogja, satu angkatan, dan kenal sama beberapa personilnya, hehe. Formasinya sekarang ada Arif, Diky, Syahrial, Martha, dan Muhlis. Awalnya pas mereka SMA, Fatih ikutan lomba di Fakultas Ekonomi UII dan jadi juara 1. Sejak itulah mereka makin aktif. Tahun 2004, Fatih ikutan FNI (Festival Nasyid Indonesia) dan akhir tahun 2010 lalu mereka nimbrung di ajang Suara Indonesia trans tv. Selain itu Fatih dah ngeluarin sekitar dua album. Lagu andalannya antara lain ‘Anyta’, ‘Coba Kubuka’, dan terakhir ‘Nasyid Memang Asyik’. Kalau gw paling suka lagu ‘Dzikir Adalah’, soalnya dangdut banget.

4. Snada
Nama group ini dikasih sama kyai kondang tahun 1990-an, KH.Toto Tasmara. Seperti juga Fatih, group ini konsisten sama konsep acapella-nya. Awalnya anggota mereka cuma tiga orang : Iid, Ewink, Lukman. Waktu itu, tahun 1991, mereka bikin gebrakan karena jadi nasyid pertama yang teknik nyanyinya membagi suara, sambil berdiri dan menghadap penonton. Mereka kemudian kedatangan 3 anggota lagi : Isa, Aal, Iqbal. Tahun 1995, Isa keluar dan digantiin sama Ikhsan dan Kang Teddy. Album mereka yang paling sukses yaitu ‘Neo Shalawat’ yang booming awal tahun 2000-an.

5. Edcoustic
Group ini cuma terdiri dari 2 orang (duo) : Aden (vokal) dan Eggie (gitaris). Group ini didiriin tahun 2002, dan album perdananya rilis tahun 2004 dengan judulnya ‘Masa Muda’. Album pertamanya ini berhasil terjual sampai 20.000 keping dan jadi rekor sendiri buat sebuah group indie kayak mereka. Padahal konon awalnya mereka terbentuk secara dadakan dan cuma iseng buat ikutan sebuah festival nasyid di Bandung tahun 2002-an itu. Banyak yang bilang, mereka sukses soalnya punya karakter vokal yang khas, formasi duo yang unik, dan juga musik yang tematik dan easy listening. Sampai detik waktu gw nulis ini, Edcoustic dah ngeluarin dua album dan satu album repackage. Lagu mereka yg lumayan ngetop antara lain ‘Muhasabah Cinta’, ‘Masa Muda’, ‘Kamisama’ (lagu bahasa Jepang), dan ‘Jalan Masih Panjang’. Lagu favorti gw adalah ‘Menjadi Diriku’, soalnya gw banget alias bisa buat curcol.

2 comments:

  1. Ane tk trima & amat kberatan dgn versi admin mngenai 5 dftar grup nasyid trbaik. Karna mnurut ane yg layak mnyandang 5 besar grup nasyid trbaik spanjang masa d antaranya:
    1) Raihan
    2) Hijjaz
    3) Rabbani
    4) In-Team
    5) Nada Murni
    Karena kelima grup nasyid yg ane pilih, smuanya mmiliki jam trbang Internasional d dunia nasyid dgn lagu2 andalannya yg sdh populer smpai mncanegara.

    ReplyDelete
  2. Casino of the week - DRMCD
    With the recent release of Casino 나주 출장안마 of the Week Casino of the 광주광역 출장마사지 Week featuring many great 하남 출장안마 prizes for 의정부 출장마사지 your vote, ‎Cities · ‎The World · ‎Live Betting 여수 출장안마 · ‎Casino

    ReplyDelete